Page 30 - Salam CQ Agustus 2024 | Safar 1446 H
P. 30

∞   30
                                            INDONESIA BERQURAN


       Selama Sepekan Tim IBBQ Gelar Training


       Untuk Warga Muallaf di Pulau Mentawai


                im  Indonesia  Bisa  Baca  Quran  (IBBQ)  Jumat,  2  Agustus  2024  berangkat  ke  Kepulauan  Mentawai  –
                Sumatera Barat. Tim menggelar training /kelas selama sepekan sampai Jumat, 9 Agustus 2024. Training
                IBBQ kali ini merupakan implementasi dari dana Amazing Qurban dan Amazing Muharram yang sukses
      T dilaksanakan Cinta Quran Foundation. Selain itu program kali ini juga didukung oleh Dear Black.



















       Ada  lima  orang  tim  IBBQ  yang  berangkat  untuk
       melaksanakan  tugas  program  IBBQ  di  sana,  dua
       orang trainer yaitu Ustaz Budi Abdurrahim dan Ustaz
       Angga  Nugraha,  ada  dua  orang  tim  pendamping
       yaitu  Kang  Herdi  Kurniawan  dan  Kang  Faisal,  serta
       satu orang tim dokumentasi yaitu Kang Robby Martin
       Dalam perjalanan ke Lokasi training tim mendapatkan tantangan, yaitu trasportasi yang cukup sulit, selain itu juga
       terbatasnya  aliran  listrik,  aliran  Listrik  hanya  ada  di  malam  hari  saja,  di  siang  harinya  tidak  ada  listrik.  Hal  itu
       menyebabkan  pelaksanaan  kelas  pun  kesulitan  menggunakan  proyektor,  karena  butuh  genset  yang  biayanya
       disana cukup mahal.















       Dalam  Training  IBBQ  kali  ini  Tim  juga  mendistribusikan  bantuan  zakat  dari  Program  Zakat100%  untuk  seluruh
       peserta yang mengikuti training IBBQ. Distribusi dilakukan setelah selesai digelar training.

      Alhamdulillah  kurang  lebih  satu  pekan  Tim  berada  di  Kepulauan  Mentawai,  semoga  seluruh  lelah  dan  letihnya
      berbuah pahala di sisi Allah SWT.
   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35