Page 22 - Salam CQ Januari 2025 | Rajab 1446 H
P. 22
∞ 22
DAKWAH JEPANG
Remaja Cerdas Asal Negeri Sakura ini
Masuk Islam
K Di tengah keunggulan dan kehebatan bangsa Jepang yang maju, karena kedisilinan dan etos
kerjanya, ternyata tersimpan problematika sosial menimpa Negeri Sakura ini. Jepang saat ini, sedang
berada di ambang ketidakmampuan untuk mempertahankan fungsi sosial, karena penurunan angka
kelahiran.
Selain itu problematika lainnya yang menimpa negeri matahari terbit ini adalah peningkatan jumlah orang yang
bunuh diri (Harakiri).
Namun di tengah fenomena tersebut, alhamdulillah saat ini perkembangan/pertumbuhan Islam di sana
mengalami peningkatan yang menggembirakan. Meskipun jumlah umat Islam di Jepang sekitar 0,18 persen
dari total populasi, namunpopulasi umat Muslim terus meningkat secara signifikan!
Menurut data statistik yang dipaparkan Takonai Susumu sebagai Konsul Jenderal Jepang di Medan
menunjukkan bahwa populasi Muslim di Jepang saat ini mencapai 48.000 orang.
Cinta Quran Foundation melalui 2 programnya di Jepang, yaitu: program Pembangunan Masjid As-Sholihin
Yokohama (MAY) dan program Wakaf Quran Terjemah Jepang, terus mensuport dakwah Islam disana.
Bersama pengurus MAY dan H. Kyoichiro Sugimoto Sensei, Cinta Quran Foundation terus gencar
mengedukasi dan mendakwahkan Islam disana, yang alhamdulillah banyak sejumlah warga Jepang yang
masuk Islam (menjadi muallaf).