Page 69 - Salam CQ Mei 2024 | Zulkaidah 1445 H
P. 69
68 ∞
Salurkan Mushaf Al Quran di Sejumlah Titik di Bogor
P ada Rabu, 8 Mei 2024 Tim Do-Nation telah menyalurkan mushaf Al Quran ke beberapa titik lokasi pondok
pesantren (ponpes) dan majlis taklim yang ada di daerah pelosok Bogor Barat. Tepatnya ada yang di
Cigudeg - Bogor. Jumlah distribusi Al Quran sebanyak 100 mushaf Al Quran dari Sahabat Cinta Quran
dan distribusi 100 mushaf ini
untuk beberapa majlis taklim salah satunya majelis taklim Nurul Hidayah dan Ponpesnya.
Selain itu Ponpes Al Araf yang ada di daerah Cigudeg. Ponpes pedalaman ini memang sangat membutuhkan sekali,
karena ponpes ini satu-satunya ponpes tahfidz yang ada di daerah, ponpes ini mencetak generasi para ustaz untuk
dakwah di daerah ini.
Karena daerah ini banyak sekali masyarakat yang sangat
membutuhkan binaan ustaz dan kyai. Daerah ini juga masih
banyak masyarakat yang masih buta aksara Al Quran dan
para ketua majelis ini memperbanyak titik majlis taklim,
supaya memudahkan dan mendekatkan para jamaah yang
ingin belajar Al Quran.
Ustaz Saeful Aziz selaku pembina Ponpes dan Majlis Taklim
Al Araf mengucapkan terima kasih kepada Cinta Quran
yang telah memberikan mushaf Al Quran kepada
masyarakat atau para Majlis Taklim khususnya ke
Ponpesnya. Mudah-mudahan banyak generasi yg semakin
bisa membaca Al Quran.
Paket Snack Box Untuk Jamaah Masjid Al Hikmah - Bogor
T im Do-Nation pada Jumat, 3 Mei 2024, telah menyalurkan
200 paket snack box dan 200 cup minuman untuk
jamaah Masjid Al Hikmah di Bantarjati, Kecamatan Bogor
Utara - Kota Bogor.
Paket ini merupakan donasi dari Ibu Aisyah dan Vanilla Hijab.
Alhamdulliah jamaah masjid yang yang terdiri dari orang dewasa dan
anak-anak mendapatkan paket ini.